Thursday, February 10, 2011

Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian secara umum adalahuntuk meningkatkan daya imajinasi mengenai masalah masalah pendidikan, kemudian meningkatkan daya nalar untuk mencari jawaban permasalahan itu melelui penelitian.

  Tujuan penelitian secara khusus adalah untuk membentuk kemampuan dan keterampilan menggunakan rancangan-rancangan statistic penelitian yang berpedoman dengan pemecahan maslah yang sedang diteliti sehingga mampu menyusun proposal penelitian yang brkaitan dengan pembangunan dan peningkatan mutu pendidikan

Penelitian adalah semua kegiatan pencarian, penyelidikan, dan percobaan secara alamiah dalam suatu bidang tertentu, untuk mendapatkan fakta-fakta atau prinsip-prinsip baru yang bertujuan untuk mendapatkan pengertian baru dan menaikan tingkat ilmu dan teknologi.

Kegiatan yang dilakukan dalam penelitian harus sesuai dengn langkah-langkah berpikir ilmiah.adapun langkah-langkah berpikir tersebut iaLah:

1)      Merasakan suatu kesulitan, seperti kesulitan menemukan cirri atau pola ssuatu objek, kesukaran menerangkan sustu peristiwa, kesenjangan alat-alat untuk mencapai tujuan.

2)      Menegaskan persoalan, kita harus mampu merumuskan inti persoalan.

3)      Menyusun hipotesis, menyusun kemungkinan pemecahan masalah(hipotesis) yang bersifat sementara berdasarkan dugaan-dugaan dan teori-teori.

4)      Mengumpulkan data, data adalah bahan infoormasi untuk proses berpikir gambling(eksplisit. Data-data yang telah terkumpul kemudian diolah untuk membuktikan kebenaran dari hipotesis.

5)      Mengambil kesimpulan, ditarik kesimpulan utuk menerima atau menolak hipotesis yang telah dirumuskan.

6)      Menentukan kegunaan atau nilai umum dari kesimpulan, jika pemecahan persoalan dapat diterima dipertanyakan kegunaan apa kegunaannya untuk masa mendatang.

Langkah-langkah berpikir sesuai dengan langkah-langkah(tahapan-tahapan) penelitian. Dengan demikian langkah-langkah utama dalam suatu penelitian akan sesuai dengan langkah-langkah berpikir. Tahapan(langkah-langkah) penelitian ialah:

1)      Menetukan adanya suatu objek penelitian atau masalah, pada tahap ini sudah dapat ditentukan arah kegiatan dan metodelogi pemecahan masalah.

2)      Membatasi permasalahan, pembatasan diperlukan karena kemampuan untuk memecahkan masalah terbatas. Pembatasan masalah sangat diperlukan agar pokok persoalan sebenarnya menjasi jelas.

3)      Mengumpulkan data

4)      Mengolah data dan mengambil kesimpulan, mengolah data dapat dilakukan dengan analisis statistic tertentu jika data susdah berupa data kuantitatif.

5)      Merumuskan dan melaporkan hasil penelitian. Karena penetahuan milik umum dan setiap orang berhak tau dan berhak mengadakan perbaikan-perbaikan.

6)      Menjukan implikasi-implikasi, dari kesimpulan hasil penelitian dikemukakan implikasi implikasi atau akibat-akibat penting bila kesimpulan itu digunakan untuk memecahkan persoalan serupa yang dihadapi.

No comments:

Post a Comment